Home » » Syarat dan Harga Sewa Teras Indomart dan Indomart 2022

Syarat dan Harga Sewa Teras Indomart dan Indomart 2022

Posted by Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah on Monday, September 30, 2019

Mau sewa teras Indomart, alfamart atau alfamidi buat jualan? Lalu Apa saja syarat daftar dan harga sewa teras indomart atau alfamart? Lokasi strategis adalah pertimbangan sebelum memilih tempat berjualan. Strategis yang dimaksud berupa lokasi yang memungkin kita berjualan laris manis setiap hari. Dengan penjualan laris setiap hari penjual maksimal mendapatkan keuntungan dan jualan, serta tentunya tidak sia sia membayar sewa tempat berjualan. Sebab sewa tempat tidaklah murah, memerlukan biaya ratusan ribu perbulan. Salah satu tempat strategis untuk tempat berjualan adalah teras teras toko minimarket seperti alfamart dan indomart

Alfamart dan indomart adalah mini market yang selalu ramai dan keberadaan selalu ada di hampir daerah di Indonesia. Kedua brand mini market ini menyediakan jasa sewa tempat berjualan bagi pengusaha UKM yang ingn berjualan di teras indomart dan alfamart. Siapa saja boleh berjualan di teras kedua mini market, asalkan barang yang dijual tidak ada di alfamart maupun indomart. Hal ini agar tidak ada persaingan. Di teras indomart dan alfmart anda bisa menjual makanan yang dijual makanan seperti makanan siap saji seperti bakso, mie ayam, nasi goreng, atau makanan gorengan serta b erbagai jenis minuman segar.
Syarat dan Harga Sewa Teras Indomart dan Indomart
Syarat dan Harga Sewa Teras Indomart dan Indomart 

Syarat dan harga sewa teras Indomart

Sebagai salah satu brand waralaba terbesar di Indonesia, Indomart sudah memiliki 5000 lebih toko di berbagai kota diseluruh Indonesia. Sebagai waralaba sukses, tentu indomart tidak tinggal diam saja. Mereka juga mengajak anda bermitra lewat franchisenya, namun kalau franchisenya modalnya cukup besar. Bagi Umkm, Indomart juga menawarkan jasa sewa tempat di teras Indomart. Teras Indomart adalah letak strategis buat jalanan, karena rempat cukup luas, parkiran ada, kunjungan orang tiap hari ada. Dan yang jelas, tim indomart sudha meriset pasar letak tokonya. Jadi tinggal sewa aja. Hal ini juga menimbulkan pertanyaan kenapa indimart dan alfamart selalu berdekatan, yaitu karena untuk menghemat biaya riset pasar.

Syarat dan  Ketentuan sewa teras Indomart.


  • Barang yang dijual tidak sama dengan barang yang dijual indomart
  • Barang yang dijual bukan barang terlarang, harus sesuai Undang undang
  • Indomart hanya menyediakan dua tempat saja untuk berjualan. Jadi kalau sudah ada duia orang yang berjualan kemungkinan besar ditolak. Silakan cari indmart cabang lain di kota anda.
  • Biaya murah dengan riset pasar yang mahal dan lokasi yang strategis, mulai dari 250 ribu sampai 500 ribu
  • Ada penyewaan gerobak resmi dari Indomart bagi yang mungkin tidak punya gerobak untuk jualan dengan harga 100 ribu perbulan
  • Syarat mengisi formulir dan dokumen pribadi seperti KTP

Cara dafrtar sewa teras Indomart

Silakan kunjungi website resmi Indomart untuk mengisi formulir secara online : Daftar Online
Kalau tidak bisa ke kasir Indomart langsung dan meminta formulir pendaftaran sewa teras. Silakan diisi kemudian jika sudah dikembalikan ke kasirnya. Nanti akan ada konfirmasi 2 hari setelah pendaftaran.

Syarat dan harga sewa teras Alfamart

Tidak berbeda dengan saingannya, Alfamart juga merupakan salah satu perawalaba yang sukses di Indonesia. Alfamart menyediakan franchise, dan juga memberikan kesempatan para UKM mendapatkan tempat strategis di teras alfamart atau tenan alfamart. Adapun syarat dan ketentuan bagi penjual yang mau berjaulan di teras alfamart, yakni
  • barang tidak boleh sama dengan yang dijual di AlfaMart, tidak melanggar UU dan bukan bahan terlarang
  • Jam buka jualan mengikuti jam buka AlfaMart
  • Ukuran gerobak usaha 1.5m x 1m.
  • Maksimal luas area tempat jualan adalah 2x3 m2
  • Bidang usaha yang tidak boleh adalah jualan pulsa, service HP, dan cetak foto
  • tidak diizinkan melayani konsumen yang ingin makan di tempat.
  • Formulir pendaftaran, fotoktp dan dokumen pendukung
Untuk pendafataran bisa menghubungi website resmi untuk secara online atau datang ke tokonya lansgung. Daftar alfamart online

Tips Bejualan diteras alfamart

  • Karena mengikuti jadwal buka alfamart atau indomart, usahakan berjualan yang laris diwaktu waktu tertentu seperti kuliner makanan dan minuman atau mainan
  • Mmembuka layanan take away seperti mendaftar go food, hal ini diperbolehkan karena tidak boleh menyediakan tempat untuk makan ditempat.
  • Bukan makanan berat atau konsep warung makan lesehan karena memakan tempat.

Itulah beberapa informasi mengenia syarat, cara serta harga sewa teras Indomart atau alfamart untuk berjualan setiap hari. Ada banyak kelebihan saat berjualan diteras tersebut, karena lokasi strategis. Dan tentu nya berdampak pada omzet penjualan. Silakan bergabung dan nikamti jualan laris. Terima kasih.

Thanks for reading & sharing Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah

Previous
« Prev Post
window.location.toString();if (uri.indexOf("?m=1","?m=1") > 0) {var clean_uri = uri.substring(0, uri.indexOf("?m=1"));window.history.replaceState({}, document.title, clean_uri);}