Desain warung kopi tidak sebatas reka bentuk warung kopi, melainkan seluruh unsur usaha warung dalam sebuah desain. Kalau secara gampangannya, seperti konsep atau gambaran yang akan dijalankan dalam usaha warung kopi. Konsep tersebut kemudian dipakai menyesuaikan lokasi, biaya, dan budaya yang akan menciptakan suasana yang pas untuk penikmati kopi, contoh. Desain warung kopi sederhana di kampung berbeda dengan warung kopi modern, warung kopi rumahan dan desain warung kopi di pinggir jalan besar. Punya konsep masing masing.
Bicara soal kebiasan meminum kopi, kita sering hinggap di berbagai tempat usaha yang menyediakan kopi, entah itu warung kopi sederhana, kedai sampai caffe modern yang harganya kurang ramah didompet. Di berbagai kesempatan pembeli selalu memesan kopi hitam, kadang kopi susu coklat untuk menemani diskusi tentang hal hal tidak penting yang dianggap penting.
Kelebihan membuka usaha warung kopi adalah modal yang dibutuhkan fleksibel. Warung kopi sederhana tidak perlu modal yang terlalu besar. Prinsipnya yang penting usaha tersebut bisa jalan dulu, apabila sudah berjalan sebagian dari keuntungan bisa kita gunakan untuk tambahan modal lagi untuk pengembangan usaha ke depan.
Kopi adalah minuman yang bisa dibuat variasi rasa yang mudah, anda bisa mencampur berbagai bahan yang pas dengan kopi seperti coklat, susu dll.
Ruginya usaha kopi adalah banyaknya kopi kemasan yang dijual murah, sebagain orang berpikir ngoopi dirumah lebih murah, walau sendirian.
Ada beberapa hal yang harus anda ketahui sebelum membuka usaha warung kopi atau sering disebut warkop. Dalam hal kami contohkan untuk Desain Warung Kopi Sederhana di Kampung di desa
Tips Membuka Usaha Warung Kopi
Lokasi usaha
Memang semua senang kencan dengan kopi, tetapi melihat juga potensi lingkungan disekitar lokasi yang akan didirikan. Pilih lokasi yang banyak manusia perantauan, berpergian dan bukan pemukiman penduduk seperti area kampus, area kos kosan dan rumah kantor serta lokasi startegis dipinggir jalan.
Kenyamanan Tempat
Apa saja yang membuat orang tertarik membeli kopi di suatu kedai kopi? Yaitu adalah kenyamanan dalam menikmati kopi. Nah disini ada beberapa faktor mengenai kenyamanan tempat.
Pertama, rasa kopi itu sendiri. Kekhasan kopilah yang dicari.
Kedua, fasilitas bersama dalam menikmati kopi seperti wifi, gratis, colokan listik, dan musik yang easy listening.
Ketiga. penataan ruangan. Segmen pasar kopi adalah semua orang. Jadi sediakan tempat duduk kelompok, pasangan dan jomblo.
keempat, pelayanan. Pelayanan yang ramah dan cepat, membuat pelanggan senang nongkrong dikedai anda. Berikan diskon bagi yang sering datang.
Menu pendukung
Jujur kalau kita hanya menjual kopi, kita engga bakalan untung besar, oleh karena itu jualan menu pendukung yang serasi, seperti makanan, menuman lainnya, dan tidak lupa aneka camilan yang gurihgurih nyoi.
Promosi sosial media
Genjar gencarlah melakukan promosi disosial media, karena di sosial media kita dengan mudah menemukan orang yang menjadi target promosi, seperti favebook dan instagram. BC ke teman teman anda, dan pasanglah harga yang menarik.
-----------------------------------------------------
Rincian modal dan perhitungan keuntungan
*Saya buat dengan modal minimalis atau modal kecil
Modal Tetap
1 Cofee Vending Rp 10.000,000
2 gerabah Rp 500,000
3 Mifi Rp 650.000
4 meja kursi Rp 3.500,000 ( Biaya ini lebih berkurang, jika konsep warung kopi lesehan)
5 Speaker aktif 250.000
6 peratan lain-lain Rp 300,000
= 5.200.000
Biaya Operasional Bahan dalam 1 bulan
1. Aneka Kopi Rp 2.000,000
2 gula Rp 500.000
3 kue Rp 100.000
4 coklat Rp 650,000
5 Camilan Rp 500.000
= 3.750.000
Untuk biaya operasional selama satu bulan
1 biaya listrik Rp 120,000
2 biaya air Rp 60.000
3 biaya sewa tempat Rp 300.000
4 biaya 3 tenaga kerja Rp 4.500.000
5 biaya lain-lain Rp 200.000
= 5.100.000
Dari contoh perhitungan di atas, jadi jumlah modal yang bisa Anda gunakan untuk membuka kedai kopi adalah 5.200.000+3.750.000+5.100.000= 14.050.000
Besar kecilnya modal yang Anda keluarkan tergantung dari skala usaha kedai kopi yang akan Anda buka.
----------------------------------------------------
Perhitungan Keuntungan
Kita asumsikan, yang berkunjung setiap hai dari buka jam 4 sore sampai jam 12 pagi. 100 orang dengan rata rata membeli per orang adalah 12 ribu, kopi dan camilan.
Omzet per hari = 100 x 12.000 = 1.200.000
Omzet per bulan = 1.200.000 x 30 = 36.000.000
Keuntungan bersih
Omzet penjualan - biaya operasional bahan - biaya produksi =
36.000.000 - 3.750.000 - 5.100.000 = 27.850.000
Perlu diingat, keuntungan ini sangat tergantung dari jumlah konsumen ya bray..
Jadi jangan berasumsi kok untungnya gede, tapi berusahalah untuk menargetkan keuntungan. Usaha tanpa target itu kaya naik motor dari surbaya ke jakarta dengan kecepatan 50 km/jam. Lama bray,,,
Ya, sekian, mengenai gambaran peluang usaha dan desain warung kopi sederhana di kampung, tips dan modal awal yang dibutuhkan. SEMOGA BERMANFAAT. Salam Sukses!
Thanks for reading & sharing Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah