Peluang bisnis jasa sewa paling laris dan yang mennguntungkan saat ini serta dibutuhkan masyarakat salah satunya adalah jasa rental atau penyewaan barang barang yang sifat pakainya sementara dan nilainya terbilang mahal. Maksud dari barang atau peralatan yang sifatnya dipakai sementara saat saat tertentu contohnya adalah tenda dan panggung serta sound system yang dibutuhkan saat ada acara hajatan, konser atau acara tertentu. Tidak mungkin untuk mengadakan acara tersebut, kita harus membelinya terlebih dulu. Pasti langkah terbaiknya adalah menyewa peralatan tersebut. Lagi pula untuk membelinya juga belum tentu mampu.
Aneka bisnis jasa sewa peralatan yang krusial, yang sejenis tenda dan panggung sangat dibutuhkan dimasyarakat. Sekali lagi, karena peralatan tersebut hanya dipakai sementara diacara acara tertentu, tidak semua orang memilikinya, sekalipun orang kaya. Kondisi tersebut, banyak dimanfaatkan orang yang memiliki modal besar untuk menyediakan jasa penyewaan barang barang tersebut.
Melihat kondisi di Indonesia yang jumlah penduduk yang tinggi, dan sebagian besar masih menengah kebawah tentu menjadi target pasar yang bagus untuk membuka usaha penyewaan barang. Dari rental mobil, alat outdoor, bus wisata, genset dan peralatan lainya. Sayang untuk merintis usaha tersebut membutuhkan modal investasi awal yang tinggi untuk pembelian peralatan tersebut. Belum lagi biaya perawatannya. Bagi pemodal kecil tentu tidak kuat mengeluarkan dana yang bisa ratusan hingga milyaran rupaih.
Tapi tenang, ada juga peluang usaha penyewaan barang yang bisa dimulai dengan modal kecil, namun potensi keuntungan tidak kalah dengan yang barang barang yang nilainya lebih mahal. Seperti apakah jenis usaha rental modal kecil itu.?
Berikut jenis bisnis jasa sewa paling laris dengan modal kecil
1#Bisnis sewa mainan anak
Kalau di mall pasti anda sering menemukan tempat bermain anak secara khusus. Itulah usaha penyewaan mainana anak anak edukatif yang nilainya cukup mahal, dan belum tentu masyarakat bisa membelinya. Sekalipun ingin membelikan, juga berpikir ulang kali karena masa anak anak adalah masa yang pendek dan cenderung bosan. Semakin bertambah umur selera mainan anak anak berbeda beda. Justru kalau membelinya malah mubah karena hanya dipakai sementara.
Kondisi tersebut tentu adalah peluang yang bagus untuk membuka usaha rental mainan anak anak. Didukung dengan semakin tingkat kesadaran orang tua yang makin tinggi terhadap kebutuhan mianan yang aman dan mendidik.
2#Sewa Perlengkapan Bayi
Satu lagi bisnis yang mirip mirip dengan poin pertama adalah jasa penyewaan perlengkapan bayi. Seperti kita tahu bayi membutuhkan peralatan dalam merawat sehari harinya seperti tempat tidur bayi, gendongan, dorongan bayi dll. Namun jika sudah bukan bayi lagi tentu perlengkapan tidak terpakai. Agar menghemat dan tidak mubazir anda bisa menyewa peralatan di rental perlengkapan bayi.
3#Sewa Kamera DSLR
Sebenarnya kamera sudah banyak yang memilikinya, apalagi sekarang smarphone juga dibekali dengan karema spek tinggi. Bagi saya sudah cukup untuk mengambil gambar di omen momen indah bersama teman dan keluarga. Namun bagi yang hobi fotografer tentu belum puas kalau engga pakai kamera dslr. Rasanya beda mungkin.
Nah, harga kamera dsllir juga enggak mahal mahal banget 3jutaan sudah dapat. Tapi sekali lagi bagi kalangan mahasiswa atau pelajar ataukurang mampu duit segitu gede. Pada saat saat tertentu, tentu tdak puas dengan menggunakan kamera smartphone, butuh kamera dslr untuk memotret momen momen indah seperti camping, naik gunung, wisata dll.
4#Bisnis Sewa Peralatan Outdoor
Bisnis sewa modal kecil lainnya adalah jasa sewa perlengkapan aktivitas outdoor. Market untuk usaha ini adalah mereka yang menyukai aktivitas outdoor seperti mendaki gunung, camping ceria, rafting atau caving. Perlengkapan yang disewakan biasanya adalah tenda, kompor portable, sleeping bag, tas carrier dan lain sebagainya.
Barang-barang tersebut adalah barang yang tidka terlalu mahal, namun penggunaannya hanya sementara saat acara ourtdor saja, Oleh karena itu kebanyakan orang lebih memilih untuk menyewa saja. Modal sekitar Rp 10-20 jutaan Anda sudah bisa memiliki banyak unit peralatan outdoor. Usaha ini sangat cocok dipasarkan didekat kampus dan daerah wisata.
5#Sewa Pakaian kebaya, wisuda dan adat
Untuk acara acara tertentu seperti wisuda, pasti mengunakan pakain khusus wisuda. Pakaian wisuda hanya dipakai sekali saat wisuda tersebut, Tentu mikirmikir kalau mau beli pakaian yang hanay dipakai sekali. Pasti sewa dong yang murah.Bayangkan jika dalam satu kali wisuda ada ribuan mahasiswa, dan harga sewa minimal 50 ribu, tentu suatu peluang usaha yang menguntungan.
Disisilain ada acara tertentu yang harus memakai kebaya atau pakaian adat yang mungkin hanya dipakai 1-2 jali dalam setahun. masa iya beli. Iya mikir mikir juga. Nah, ini kesempatan bagi kalian yang ingin menggeluti jasa penyewaan barang tetapi tidak membutuhkan modal besar seperti rental mobil dan sound system.
Saya rasa demikian cukup untuk memberikan contoh mengenai bisnis jasa sewa paling laris tidak membutuhkan modal besar, namun masih bisa mendapatkan keuntungan yang menjanjikan. Sekian, semoga bermanfaat.
Thanks for reading & sharing Contoh Usaha Kecil Kecilan Dirumah